Puisi Koma "Cerita Tentang Pantai" Karya Selvi Nandita Ferdana H.W
Cerita Tentang Pantai
Selvi Nandita Ferdana
H.W
Saat
itu hanya bersua
Bersapa
lalu meninggalkannya
Indah
sekali, sayang kalut terasa
Meredam
suka lalu mencuat duka
Rasanya
ketakutan
Biru
air menyapa saat diam
Gelombang
ombak berderai-derai membawa diri melangkah
Serasa
hendak tenggelam diri
Menelan
suka cita yang terlambung tinggi
Memindai
ujungnya tiada terlihat batasnya
Disana
semerbak kehangatan muncul
Menerpa
kalbu sembari bercengkrama menyapa semesta
Merangkum
sejuta keelokan yang berkalut dalam suka
Ia
mahir pula menyulap
Menukar
risau jadi elok
Serupa
kedamaian seperti menjabat hati
Indahnya
menghilangkan kekacauan
Senjanya
menenangkan
Sunyinya
melepas kekosongan
Keindahannya
sederhana
Sebatas
beralas pasir putih
Air
biru yang menenggelamkan
Deru
ombak yang bergulung-gulung
Berupa-rupa
insan tergelak tidak karuan banyak
Para
penjual berseru mengasongkan dagangan
Serta
perahu-perahu pencari ikan terapung yang muncul
Komentar
Posting Komentar